Asuransi Terbaik di Indonesia: Ini Beberapa Penyebab Klaim Asuransi Kesehatan Anda Tidak Segera Disetujui

 

Memiliki asuransi di zaman sekarang menjadi suatu kebutuhan yang sangat penting. Karena kehadiran produk keuangan ini akan sangat membantu mengelola resiko finansial akibat kejadian tidak terduga. Salah satu jenis asuransi terbaik di Indonesia yang cukup banyak dimiliki oleh masyarakat saat ini adalah Asuransi jenis ini terasa sekali manfaatnya saat seseorang mengalami sakit dan membutuhkan tindakan medis, seperti rawat inap, rawat jalan, pembedahan, dll di rumah sakit.

Untuk mendapatkan manfaat sesuai dengan yang dijanjikan dalam polis asuransi, Anda perlu melakukan klaim asuransi kesehatan terlebih dahulu. Untuk cara klaim ini perlu diperhatikan dengan baik-baik. Karena ada beberapa hal yang tak jarang menjadi penyebab klaim menjadi tertolak. Tentunya hal ini sangat disayangkan sekali karena manfaat yang seharusnya bisa dirasakan tidak didapatkan. Agar tidak mengalami penolakan saat klaim, sebaiknya ketahui apa saja hal-hal yang menjadi penyebabnya berikut ini:

1. Tidak menyampaikan fakta material dengan benar.

Polis asuransi kesehatan milik tertanggung akan diterbitkan sesuai dengan seluruh detail informasi mengenai kondisi kesehatan yang disampaikan dengan jujur dan benar. Contohnya mengenai riwayat penyakit yang dialami. Sehingga ketika Anda membeli asuransi kesehatan, wajib untuk menyampaikan seluruh hal yang berhubungan dengan kondisi kesehatan Anda yang sebenarnya dan tidak menyembunyikan apapun dari awal. Karena jika Anda tidak jujur mengenai kondisi medis yang dialami, maka hal ini termasuk tindakan fraud atau kecurangan. Sehingga pihak asuransi tidak akan menerima pengajuan klaim atau bahkan membatalkan polis asuransi kesehatan Anda.

2. Melakukan prosedur klaim yang salah.

Umumnya standar untuk prosedur klaim asuransi kesehatan di tiap-tiap perusahaan asuransi hampir semua sama. Namun begitu, perhatikan dengan baik-baik ketentuan prosedur dari tempat Anda membeli asuransi kesehatan. Karena melakukan prosedur klaim yang salah atau tidak sesuai akan membuat pengajuan klaim ditolak.

3. Klaim asuransi yang dilakukan termasuk pengecualian dalam polis.

Pada polis asuransi biasanya tercantum apa saja yang menjadi pengecualian. Ada dua jenis pengecualian pada polis asuransi kesehatan, yaitu pengecualian bersifat permanen dan pengecualian bersifat sementara. Yang termasuk ke dalam pengecualian bersifat permanen, antara lain tindakan kriminal, terlibat perang, terpapar radiasi nuklir, dll. Sedangkan pengecualian yang bersifat sementara, contohnya seperti ketika berhubungan dengan periode masa tunggu (waiting period), baik itu masa tunggu karena kondisi medis yang sudah ada sebelumnya ataupun untuk penyakit-penyakit kritis.

4. Polis asuransi kesehatan sudah kadaluarsa atau lapsed.

Jika Anda lupa tidak membayar premi asuransi kesehatan secara rutin, maka polis asuransi kesehatan menjadi tidak berlaku lagi. Akibatnya semua jaminan asuransi kesehatan berakhir dan klaim yang terjadi sesudahnya tidak bisa diajukan lagi.

Setelah bersusah payah membayar premi asuransi, tentunya kita ingin bisa merasakan manfaat asuransi itu sendiri. Namun karena berbagai hal seperti yang sudah disebutkan di atas, pengajuan klaim menjadi tertolak. Tentu sangat disayangkan sekali jika hal tersebut terjadi pada Anda atau orang terdekat. Maka dari itu, setelah mengetahui beberapa hal yang menyebabkan klaim di tolak, Anda jangan sampai melakukan kesalahan yang sama.

Agar bisa merasakan manfaat asuransi yang maksimal, memiliki produk asuransi terbaik di Indonesia juga cukup mempengaruhi. Maka dari itu, pastikan Anda membeli produk asuransi kesehatan yang terbaik, seperti produk Flexi Critical Illness dari asuransi I Love Life Astra. Flexi Critical Illness merupakan asuransi penyakit kritis pertama di Indonesia yang sangat fleksibel. Karena nasabah bebas untuk mengatur sendiri besaran nilai pertanggungan asuransi. Asuransi penyakit kritis ini melindungi penyakit kritis utama yang sering terjadi di Indonesia, seperti stroke, jantung, dan kanker. Nilai perlindungan yang ditawarkan hingga Rp 2 miliar tanpa perlu melakukan cek medis dan 100% online. Tidak hanya itu saja, masih banyak sekali keunggulan yang ditawarkan untuk produk Flexi Critical Illness ini. Lebih lengkapnya Anda bisa mengunjungi website resmi I Love Life Astra.