6 Jenis Ketombe Dan Penyebabnya
Moms mungkin merasa risih jika menemukan serpihan-serpihan putih di rambut. Serpihan ini biasa kita sebut dengan nama ketombe.
Berdasarkan Indian Journal of Dermatology, ketombe biasanya ditandai dengan serpihan putih pada rambut yang disertai dengan gejala seperti peradangan dan kulit kepala yang gatal.
Meskipun ini merupakan kondisi rambut yang kadang membuat frustasi, namun dapat diobati.
Perlu diketahui, ada beberapa penyebab ketombe. Ketombe juga dapat berkembang dalam berbagai jenis, dan penting untuk memahami mereka sebelum kita dapat memulai perawatan yang tepat.
Jenis-jenis Ketombe
Beikut ini, akan dibahas mengenai berbagai jenis ketombe pada kulit kepala kita.
1. Ketombe karena Kulit Kepala Kering
Jenis ketombe ini sering terjadi pada orang yang umumnya memiliki kulit kepala kering.
Kulit kering pada kulit kepala dapat disebabkan karena cuaca dingin yang ekstrem (seperti di musim dingin) atau waktu keramas rambut yang tidak teratur.
Orang-orang dengan rambut keriting mungkin memiliki kulit kepala yang lebih kering daripada mereka yang memiliki tipe rambut lainnya.
Menggunakan sampo sulfat yang menghasilkan banyak busa dapat menyebabkan dan memperburuk jenis ketombe ini.
Ketombe biasa berbentuk serpihan kecil, bulat, putih kering di rambut.
2. Ketombe karena Kulit Kepala Berminyak
Kondisi ini ditandai oleh kulit kepala yang berminyak. Terkadang, tubuh dapat mulai memproduksi sebum berlebih.
Sebum, dalam jumlah normal, dapat membantu melembapkan rambut dan kulit, serta menjaganya agar tidak kering.
Namun, produksi sebum berlebih, yang biasanya terjadi karena pubertas, kehamilan, stres, atau keramas yang tidak teratur, dapat menyebabkan masalah.
Ketika kelebihan sebum bercampur dengan kotoran dan sel-sel kulit mati, maka akan membentuk ketombe.
Biasanya jenis ketombe ini ditandai dengan bercak kuning pada kulit kepala, serpihan ketombe besar kekuningan pada kulit kepala, rasa gatal, dan rambut berminyak.
3. Ketombe karena Jamur
Ketombe karena jamur adalah akibat dari infeksi kulit kepala yang disebabkan oleh jamur Malassezia globosa.
Infeksi jamur ini menyebar cukup cepat ketika kulit kepala terlalu berminyak atau memiliki ketidakseimbangan pH.
Jenis ketomber ini sangat menular dan dapat menyebar ketika berbagi sisir, handuk, atau topi dengan seseorang yang terinfeksi.
Malassezia menghasilkan asam oleat yang meningkatkan pergantian sel kulit. Inilah yang menyebabkan ketombe.
Biasanya ketombe berbentuk serpihan ketombe putih atau kekuningan dan gatal.
4. Ketombe karena Penggunaan Produk yang Salah
Menggunakan terlalu banyak produk penataan rambut (termasuk kondisioner, gel, serum, pomade, atau semprotan rambut) dapat menyebabkannya menumpuk di kulit kepala.
Tumpukan ini dapat bergabung dengan kotoran dan sel kulit mati untuk membentuk ketombe.
Biasanya jenis ketombe ini akan terlihat seperti serpihan besar keputihan atau kekuningan besar di kulit kepala, menyebabkan iritasi, dan rambut rontok.
5. Ketombe karena Dermatitis Seboroik
Dermatitis seboroik adalah kondisi peradangan kulit kronis yang dapat berkembang pada bagian tubuh dengan konsentrasi kelenjar sebaceous yang lebih tinggi. Termasuk juga kulit kepala, leher, area di belakang telinga, wajah, dan alis.
Dalam jurnal Seborrheic Dermatitis and Dandruff, jenis ketombe ini biasanya disebabkan oleh reaksi peradangan terhadap jamur yang secara alami ditemukan di permukaan kulit. Perubahan stres dan hormon juga dapat memicu seborrheic dermatitis.
Bentuknya serpihan ketombe besar, berwarna putih atau kekuningan, bercak bersisik, berminyak, kemerahan, dan timbul iritasi.
6. Ketombe karena Psoriasis
Psoriasis adalah kondisi kulit kronis di mana sistem kekebalan tubuh mulai menyerang jaringan kulit yang sehat.
Ini mengarah pada produksi cepat sel-sel kulit baru sebelum kulit mati yang lama mengelupas.
Hasilnya adalah pembentukan bercak bersisik berwarna putih tebal pada kulit kepala, leher, lutut, dan punggung.
Biasaya bercak bersisik berwarna putih, ada serpihan besar putih di kulit kepala, kemerahan, dan rasa gatal ringan.
Ketombe bisa menjadi masalah kulit kepala yang mengganggu bahkan membuat malu. Tetapi ada beberapa cara alami untuk mengatasi ketombe dan beberapa produk tentunya. Jadi, jangan sedih ya, Moms.